Perlihal tersebut, dirinya mengakui pada saat sedang rapat dengan Komisi IX DPR, Rabu (13/1/2021). Menkes Budi yang terlihat mengambil kopi untuk menghilangkan kantuknya saat rapat.
"Tadi ambil kopi karena kurang tidur, tadi sudah divaksin jadi tambah ngantuk juga. Demam tidak, tetapi saya rada ngantuk. Tetapi kalau Ibu Penny kayaknya tambah cerah tapi saya tambah ngantuk," ungkapnya dalam rapat dengan komisi IX DPR RI, Rabu (13/1/2021) sebagaimana dilansir dari poskota.co.id.
Yang sudah diketahui, pemerintah melakukan program vaksinasi di Indonesia mulai Rabu (13/1/2021) yang diawali dengan penyuntikan perdana pada Presiden Republik Indonesia yakni Presiden Joko Widodo.
Mulanya, berdasarkan BPOM tentang efek samping vaksin Corona Sinovac, pihaknya menjelaskan tidak ada efek samping yang berarti atau berbahaya.
Efek samping lumrah yang terjadi biasanya yakni, nyeri, indurasi atau iritasi, kemerahan, pembengkakan, nyeri otot, kelelahan serta demam. (fka)